18 September 2024

Apa Itu Router? Pengertian dan Fungsinya untuk WiFi Anda

Sebagai pengguna WiFi rumah, tentunya Anda sudah tidak asing lagi dengan apa itu router. WiFi router adalah salah satu perangkat keras yang memungkinkan beberapa perangkat untuk terkoneksi dengan jaringan internet yang sama. Simak penjelasan lebih lanjut dari pengertian router dan fungsi-fungsinya berikut ini.

Apa Itu Router?

wifi router adalah
Sumber: The New York Times

WiFi router adalah sebuah perangkat yang berfungsi untuk mengirimkan paket data dari jaringan internet ke perangkat dengan proses routing. Router menjadi pengatur lalu lintas data antar jaringan dengan meneruskan paket data ke alamat IP dari masing-masing perangkat yang terhubung. Dengan begitu, perangkat-perangkat tersebut dapat terhubung ke dalam satu jaringan internet yang sama.

BACA JUGA: 7 Cara Cek Kecepatan WiFi Anda: Mudah dan Gratis!

Perbedaan Perangkat Router dan Perangkat Modem

Banyak yang masih tertukar dalam membedakan antara perangkat router dan perangkat modem. Modem merupakan perangkat yang menghubungkan perangkat Anda ke jaringan internet. Modem akan memodulasi dan demodulasi sinyal agar perangkat mendapatkan akses internet.

Sedangkan WiFi router adalah alat yang menghubungkan beberapa perangkat sekaligus ke dalam jaringan internet. Perangkat router menerima data yang dikirimkan melalui modem, lalu meneruskannya ke perangkat-perangkat yang terhubung dengannya.

BACA JUGA: Cara Memperkuat Sinyal WiFi di Rumah Agar Internet Makin Lancar

Fungsi-fungsi WiFi Router Adalah

wifi router adalah
Sumber: Getty Images

Selain untuk mengatur lalu lintas data antar jaringan, WiFi router memiliki beberapa fungsi lain. Berikut adalah fungsi WiFi router yang perlu Anda ketahui:

1. Menghubungkan Jaringan ke Digital Subscriber Line (DSL)

Router dapat menghubungkan perangkat-perangkat yang ada di jaringan lokal ke jaringan internet Digital Subscriber Line (DSL). DSL merupakan salah satu jaringan koneksi internet yang menggunakan saluran telepon untuk proses transfer data.

2. Transmisi Informasi

Router berperan sebagai perantara transmisi informasi dari satu jaringan ke jaringan yang lainnya. Informasi tersebut dapat berupa data, audio, dan video.

3. Membaca Alamat IP

Router dapat membaca Alamat IP (IP Address) untuk menentukan ke perangkat mana paket data harus dikirim.

4. Penyaringan Paket Data pada Jaringan

Router dapat berfungsi untuk menyaring paket data pada jaringan agar terhindar dari resiko serangan siber.

5. Menghubungkan Jaringan

Terakhir, router tidak hanya mampu untuk menghubungkan perangkat di jaringan lokal ke jaringan internet, namun juga bisa menghubungkan beberapa jaringan lokal sekaligus menjadi satu.

BACA JUGA: Wajib Tahu! Ini Arti Kuota Lokal dan Penjelasan Detailnya

Bagaimana Cara Kerja Router?

Secara sederhana, perangkat router WiFi bekerja sebagai penghubung antara perangkat Anda dengan internet. Ketika Anda terhubung ke jaringan internet WiFi, router akan menerjemahkan permintaan data dari perangkat Anda menjadi sinyal digital yang bisa dikirim melalui kabel atau sinyal radio. Kemudian, perangkat router akan menerima respons dari jaringan internet dan meneruskannya kembali ke perangkat Anda.

BACA JUGA: Kenapa Muncul Page Not Found 404? Ini Pengertian dan Solusinya!

Jenis-jenis WiFi Router Adalah

1. Wireless Router

Wireless Router adalah salah satu perangkat router yang paling lazim digunakan. Wireless Router menawarkan konektivitas internet secara nirkabel, dengan terhubung melalui kabel ethernet via modemnya. Wireless Router kemudian mendistribusikan sinyal agar dapat digunakan beberapa perangkat sekaligus.

2. Wired Router

Hampir mirip dengan Wireless Router, Wired Router juga menghubungkan perangkat Anda ke internet. Perangkat tersebut pun perlu terhubung dengan kabel ethernet ke modemnya. Namun, Wired Router tidak mendistribusikan sinyal sehingga perangkat yang ingin terhubung ke jaringan internet via Wired Router harus menggunakan kabel terpisah.

3. Virtual Router

Virtual Router merupakan perangkat lunak yang berfungsi seperti perangkat router fisik, namun ia bekerja secara virtual. Virtual Router dapat dijalankan pada komputer atau server yang memiliki sistem operasi yang mendukungnya, sehingga Anda tidak perlu repot-repot untuk melakukan instalasi perangkat router fisik.

4. Core Router

Core Router adalah perangkat router yang biasanya digunakan untuk jaringan yang besar dan kompleks. Bedanya dengan perangkat router biasa, Core Router memiliki kinerja yang cepat dan kapasitas tinggi untuk menangani data bervolume besar, seperti dari suatu kota atau bahkan negara.

5. Edge Router

Edge Router bekerja layaknya perangkat router pada umumnya, namun biasanya ditempatkan di bagian tepi sebuah jaringan. Fungsi WiFi router adalah untuk menghubungkan jaringan internal dengan jaringan internet agar dapat mengontrol lalu lintas data yang masuk ke dalam jaringan internal tersebut. Anda dapat menjumpai Edge Router ini di beberapa organisasi, perusahaan, hingga sekolah atau universitas.

Di atas merupakan ulasan singkat mengenai WiFi router adalah dan juga beberapa fungsi pentingnya dalam jaringan internet. Dengan menggunakan router, perangkat Anda tidak perlu terhubung dengan internet secara langsung via modem. Terlebih lagi, router dapat membantu Anda untuk menghubungkan beberapa perangkat sekaligus dalam satu jaringan yang sama.

Ingin selalu terhubung dengan jaringan internet WiFi yang cepat, stabil, dan aman? XL SATU dapat menjadi solusi kebutuhan internet Anda untuk di rumah. Mulai 200rb-an saja, Anda dapat menikmati WiFi rumah unlimited hingga 100 Mbps dan bonus Kuota HP sekeluarga. Cari tahu promo yang sedang berlangsung di XL SATU lewat tautan ini atau segera langganan sekarang di sini!