Penjelasan Tethering Internet dan Bedanya dengan Hotspot
Apa itu tethering internet? Metode untuk berbagi koneksi internet dari satu perangkat ke perangkat lain.
Saat ini, sebagian besar aktivitas Anda memerlukan koneksi internet untuk tetap produktif. Tentunya, memiliki jaringan internet yang stabil bisa Anda dapatkan dengan berbagai cara, salah satunya, yaitu tethering internet.
Artikel ini akan menjelaskan secara lengkap apa itu tethering internet, cara kerjanya, dan perbedaannya dengan hotspot. Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini!
BACA JUGA: 10 Cara Mengatasi Masalah Jaringan WiFi yang Tidak Terhubung ke Internet
Apa Itu Tethering Internet?
Tethering internet adalah cara untuk berbagi koneksi internet dari smartphone ke perangkat lain, seperti tablet, laptop, atau komputer. Selain itu, tethering juga bisa Anda hubungkan melalui Bluetooth, USB, atau WiFi.
Dengan tethering, Anda bisa tetap terhubung ke internet di tempat-tempat yang tidak menyediakan jaringan WiFi. Dalam situasi darurat atau ketika akses internet terbatas, tethering bisa menjadi solusi yang tepat untuk terhubung ke internet.
Bagaimana Cara Kerja Tethering Internet?
Tethering bekerja dengan mengubah perangkat yang memiliki internet menjadi sumber internet untuk perangkat lain. Berikut ini penjelasan mengenai cara kerja tethering internet berdasarkan jenisnya.
1. USB Tethering
Perangkat yang berbagi internet dihubungkan ke perangkat penerima menggunakan kabel USB. Umumnya, USB tethering memberikan koneksi yang stabil dan cepat dibandingkan metode lain.
2. Bluetooth Tethering
Cara kerja tethering internet berikutnya, yaitu dibagikan melalui sambungan Bluetooth. Cara ini akan menguras sedikit baterai dan memiliki kecepatan internet yang lebih lambat dibandingkan USB atau WiFi.
3. WiFi Tethering (Mobile Hotspot)
Perangkat Anda berfungsi sebagai router WiFi mini untuk terhubung ke banyak perangkat secara bersamaan. WiFi tethering adalah cara yang paling umum digunakan karena mudah dan cepat untuk terhubung ke internet.
Perbedaan Tethering Internet dengan Hotspot
Berikut ini merupakan perbedaan tethering internet dan hotspot yang perlu Anda ketahui.
Aspek | Tethering Internet | Hotspot |
Definisi |
Berbagi koneksi internet melalui USB, Bluetooth, atau WiFi |
Titik akses internet nirkabel menggunakan WiFi |
Metode Koneksi |
USB, Bluetooth, WiFi |
WiFi |
Perangkat yang Dibutuhkan |
Hanya perangkat yang memiliki koneksi internet |
Dapat menggunakan perangkat khusus seperti MiFi |
Konsumsi Baterai |
Relatif lebih hemat (USB/Bluetooth) dibandingkan WiFi Tethering |
Konsumsi baterai lebih tinggi karena penggunaan WiFi |
Jumlah Perangkat Terhubung | Tergantung metode (biasanya 1–5 perangkat) | Bisa lebih banyak tergantung kapasitas hotspot |
BACA JUGA: Definisi Protokol Internet, Fungsi, dan Manfaatnya Bagi Jaringan
Dukung Produktivitas Anda Sehari-Hari dengan Internet Anti Ribet dari XL SATU Lite!
Tethering internet merupakan cara untuk berbagi koneksi internet antar perangkat, terutama saat keadaan darurat atau akses internet yang terbatas. Untuk pengalaman menggunakan internet yang lebih cepat dan fleksibel, Anda bisa menggunakan layanan internet dari XL SATU Lite.
XL SATU Lite adalah layanan internet rumah berbasis jaringan 4G LTE yang dihadirkan oleh XL SATU. Layanan ini memungkinkan Anda untuk mendapatkan akses internet tanpa perlu instalasi kabel seperti layanan fiber.
Dukung produktivitas Anda dan keluarga di rumah dengan WiFi rumah yang cepat, stabil, dan anti ribet.
Paket Starter XL SATU Lite sudah termasuk dengan perangkat modem 4G LTE bergaransi dan bonus Kuota Lokal melimpah hingga 19 GB. Segera pilih Paket Starter Anda melalui halaman ini!